Terkait Tragedi Kanjuruhan Bupati Jember : Alhamdulillah Sekarang Ditangani Dengan Baik

    Terkait Tragedi Kanjuruhan Bupati Jember : Alhamdulillah Sekarang Ditangani Dengan Baik

    JEMBER - Bupati Hendy Siswanto meminta warga Kabupaten Jember, Jawa Timur, agar mendoakan seluruh korban tragedi Kanjuruhan di Malang.

    Ia berharap persepakbolaan di Indonesia semakin baik dan tak ada lagi tragedi yang memakan korban jiwa.

    Hal ini dikemukakan Hendy, usai membuka acara fun bike dan jalan santai memperingati Hari Ulang Tahun ke-77 Tentara Nasional Indonesia di Alun-alun Kabupaten Jember, Minggu (16/10/2022). 

    “Kita berdoa bersama untuk saudara-saudara kita dalam peristiwa Kanjuruhan yang telah meninggalkan kita. Semoga diberikan tempat yang mulia di sisi Allah SWT. Insya Allah husnul khotimah, ” katanya.

    Ia juga berharap tragedi Kanjuruhan adalah peristiwa pertama dan terakhir. 

    "Insya Allah ada hikmah dari semuanya itu. Tidak mungkin tidak ada hikmah. Alhamdulillah sekarang ditangani dengan baik. Insya Allah ke depan persepakbolaan Indonesia semakin baik, ” kata Hendy.

    Acara tersebut digelar atas kerja sama Pemerintah Kabupaten dan Kepolisian Resor Jember. 

    “Ini wujud kecintaan kita semua terhadap TNI, karena TNI adalah garda terdepan menjaga NKRI, ” kata Hendy.

    Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Jember sudah memberikan santunan kepada keluarga dua korban meninggal dalam tragedi Kanjuruhan. 

    Keduanya adalah warga Jember. Mereka adalah Faiqotul Hikmah (22) perempuan warga Pakem, Kecamatan Sumbersari, dan Noval Putra Aulia (19), lelaki warga Lamparan, Wirolegi.

    “Kami diperintahkan Pak Bupati untuk menyantuni korban yang meninggal di Kanjuruhan. Pak Bupati ikut berbela sungkawa atas meninggalnya dua warga Jember yang jadi korban di Kanjuruhan ini, ” kata Akhmad Helmi Luqman, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Jember.

    Sementara itu, Dinas Kesehatan Kabupaten Jember, Jawa Timur, menanggung biaya ambulans yang mengirimkan dua jenazah korban tragedi Stadion Kanjuruhan.

    Berdasarkan penuturan keluarga korban, dibutuhkan Rp 2, 5 juta untuk biaya ambulans yang mengantarkan jenazah Faiqotul Hikmah ke Kelurahan Kranjingan, Kecamatan Sumbersari dan Rp 1, 5 jut untuk biaya pengantaran jenazah Noval Aulia Putra ke Wirolegi, Pakusari.

    “Biaya yang dikeluarkan oleh keluarga korban diganti oleh Pemerintah Kabupaten Jember, sehingga keluarga tidak dibebani biaya sama sekali, ” kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Jember Lilik Lailiyah (*)

    jember
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Mitigasi Inflasi, Koramil 0824/03 Kalisat...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Pangdam V/Brw Canangkan Peningkatan Produksi pangan Beras 2 Juta Ton di Tahun 2025, Kodim 0824/Jember Agar Optimalkan Perluasan Areal tanam
    Kodim 0824/Jember Siap Sukseskan Pameran Pramuka Produktif dan Dapur Sehat di City Forest
    Karya Bhakti Koramil 0824/20 Gumukmas Bersama Warga Bersihkan Aliran Sungai Tertutup Enceng Gondok
    Banjir Genangan Landa Jalan Antar Kecamatan dan Pemukiman Warga Dusun Krajan Desa Kesilir, Babinsa Koramil 0824/23 Wuluhan Turun Tangan
    Kodim 0824/Jember Gelar Upacara Bendera Sekaligus Lepas Anggota Jalani MPP
    Ketua Dewan Guru Anugerahkan Sabuk Hitam Kehormatan Kepada Paulus Totok Lusida, Atas Jasanya Ikut Mengembangkan INKAI di Jawa Timur
    Ketua Dewan Guru INKAI Kukuhkan Ketua MSH Jawa Timur Pada Pelaksanaan Gashuku dan Ujian Sabuk Hitam Zona III Wilayah Jawa Timur
    Dandim 0824/Jember Hadiri Upacara Peringatan Hari Bela Negara dan Hari Ibu, Irup Bupati Jember
    Pangdam V/Brw Canangkan Peningkatan Produksi pangan Beras 2 Juta Ton di Tahun 2025, Kodim 0824/Jember Agar Optimalkan Perluasan Areal tanam
    Kodim 0824/Jember Siap Sukseskan Pameran Pramuka Produktif dan Dapur Sehat di City Forest
    Dandim 0824/Jember Hadiri Tanam Cabe, Dukung Ketahanan Pangan
    Peduli Anak Yatim,Kapolres Jember Buka Bersama Dan Beri Santunan Anak Yatim
    Warga Terserang DBD, Babinsa Koramil 0824/03 Kalisat Turun lakukan Fogging Bersama Aparat Terkait
    Koramil 0824/21 Puger  Bersama Warga Karya Bakti TNI Normalisasi Saluran Irigasi, Cegah Banjir Luapan Musim Penghujan
    Babinsa Koramil 0824/11 Sumbersari Cegah Bullying, Sosialisasi Kepada Pelajar SMPN 14

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Dampingi Menhan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Militer Tiongkok
    Jum’at Berkah, Personel Koramil 0824/16 Tanggul bersama Pramuka Saka Wira Kartika Bagikan Nasi Kotak
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia

    Follow Us

    Tags